Senin, 28 November 2011

THE LAST SONG


Hmmm,...gimana yaa, tapi nggak tahu kenapa minggu ini saya pengen banget <ngebet> nonton yang namanya film drama- drama romantis. Dan kebetulan udah agak lama juga saya nggak nonton film dengan tema ini sejak terakhir kali nonton "500 days of summer" yang berkesan itu. Mungkin rasa-rasanya saya lagi jenuh dengan rentetan film- film action yang saya tonton beberapa minggu terakhir. Setelah cari- cari info tentang film apa yang cocok untuk memuaskan dahaga saya akan film drama roman, akhirnya pilihan tsb jatuh pada film ini...... yak, filmnya mbak Miley Cyrus yang judulnya udah saya tulis diatas; The Last Song. bukan film baru sih sebenernya, soalnya nih film kayanya udah 2 tahunan yang lalu gitu., ah tapi jgn dihiraukan.
Back to story,. Menurut saya, film ini bagus. Ceritanya sangat mengalir dan nyaman ditonton dari awal sampai akhir, walopun udah banyak film2 lokal- interlokal yang temanya mirip dengan film ini, tapi sama sekali saya nggak merasakan adanya scene yang membuat film ini boring. Apalagi sepanjang film kita disuguhi musik- musik soundtrack yang... hadeeehh... melow- melow menywentuh perasaan gimanaaa gitu... yaiya laah, namanya juga film drama romantis hehe.., dan sudah pasti beberapa diantaranya dinyanyikan sama mbak Miley. Dan finally, yuupp film ini sanggup mengacak- acak sisi sensitif saya...aahhh saya sampai terbawa emosi pas nonton film ini, nggak nyangka juga kalau 1/3 bagian akhir film ini mampu membuat mata saya berkaca- kaca...hiyaaa...terharu ceritanya.
Ok deh guys, garis besar ceritanya emang nggak saya tulis disini, karena mungkin sebagian besar dari kalian udah pernah ngebaca di majalah/ blog2 yg lain. Tapi, buat kalian yang belum nonton film ini, monggo silakan sewa aja di rental terdekat. Bagus loooh filmnyaa... Bisa ditonton sendirian, bareng teman, pacar, maupun keluarga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar